PinFunPapua.com, Manokwari – Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Papua Barat menggelar berbagai lomba bertemakan sampah dan pengelolaannya untuk memperingati hari peduli sampah nasional (HPSN) tahun 2023.
Kepala bidang pengelolaan sampah dan limbah B3 dinas Lingkungan Hidup Papua Barat Grace Dharmawati Timang saat ditemui sejumlah wartawan di Manokwari, mengatakan rangkaian perlombaan yang digelar untuk meningkatkan kepedulian masyarakat terutama anak muda produktif terhadap keberadaan sampah.
“Selain memperingati HPSN, pesan tersirat dari lomba yang kami lakukan bahwa begitu pentingnya pengelolaan sampah sejak dari sumbernya,” jelas dia.
Dia menjelaskan, perlombaan yang dilaksanakn yakni lomba video pendek untuk anak sekolah dasar, Lonba foto untuk tingkat SMP, dan konten kreatif untuk gongkat SMA se Papua Barat.
“Selain anak sekolah kami juga melibatkan dinas di Pemprov Papua Barat, dengan lomba pilah, timbang sampah seperti penimbangan sampah yang dikumpulkan oleh seluruh OPD dengan hadiah uang tunai,” jelas Grace.
Peringatan puncak hari peduli sampah nasional di Papua Barat akan dilaksanakan 24 Februari mendatang yang dipusatkan di Manokwari, dinas LHP akan menampilkan pameran kerajinan daur sampah.
“Pada acara puncak nanti ada pameran dan pengumuman semua lomba yang kita laksanakan, dan pameran karya seni dari hasil daur ulang sampah,” lanjut dia.
Dalam pelaksanaan HPSN tahun ini, Lingkungan hidup juga melibatkan badan usaha sebagai konsumen dan pasar dari hasil daur ulang sampah.
“Badan usaha kami ajak terlibat untuk bisa memanfaatkan hasil daur ulang sampah yang diproduksi masyarakat, kalau ada pasar tentu pengrajin akan lebih giat untuk produksi,” tandas Grace.
Secara keseluruhan, di Provinsi Papua Barat permasalahan sampah mulai ditangani secara teratur dengan penyediaan tempat sampah di beberapa titik didalam kota sepertu di Kabupaten Manokwari. (PFP (-06)