PinFunPapua.com, Manokwari – Penjabat Gubernur Papua Barat Komjen Pol (Purn) Drs. Paulus Waterpauw hadiri Silahturahmi Keluarga Besar Pimpinan Daerah Kabupaten (PDK) Kosgoro 1957 Papua Barat serta Pengukuhan Karateker PDK 1957 Papua Barat di Aula Aston Manokwari, Senin (30/1/2023) malam. Hadir juga Bupati Manokwari Hermus Indou.
Pengukuhan ini mengusung tema Bersama Rakyat Menghantarkan Kesuksesan dan Kesinambungan Pembangunan Manokwari dan Papua Barat.
Gubernur Waterpauw mengharapkan para pengurus Kosgoro dapat mengemban amanah tersebut dengan baik dan semoga organisasi ini dapat membantu menyukseskan progam-program Pemerintah Papua Barat.
“Kita berkumpul disini untuk bersilahturahmi dan itu penting. Kita di Papua ini biasanya mengatakan diri inti padahal keluar Papua kita bukan apa-apa. Kita harus saling berkoneksi menjaga silahturahmi jangan kita saling menyakiti,”ujarnya.
Dikatakan organisasi Kosgoro adalah organisasi yang besar dan harus terus mengembangkan kemampuan yang dimiliki untuk Indonesia tercinta.
“Kami di Papua Barat tetap membuka diri kepada Kosgoro dan semoga Kosgoro dapat memberikan buah pikir kepada pemerintah Papua Barat dan jangan jadi organisasi yang eksklusif,”ungkapnya
Ketua Umum Drs. Jan Pieter Pangaribuan, MPA mengatakan, organisasi ini sudah cukup tua dan sudah berdiri sejak tanggal 10 November 1957 yang lalu.
“Saya berharap Kosgoro dapat membantu Papua Barat dalam membangun daerah yang sama kita cintai ini yang berkelanjutan dan berkesinambungan,” tandasnya.
Bupati Manokwari Hermus Indou mengatakan, satu kehormatan bisa hadir disini. “Apresiasi dan penghargaan kepada Kosgoro semoga tetap memberikan solusi cerdas terhadap kabupaten Manokwakmjenri di Papua Barat. Marillah kita bangun Manokwari sebagai rumah kita bersama, ”pungkasnya. ( red/rls)