Program TMMD di Teluk Wondama Dibuka: Masyarakat Gotong Royong Bersama TNI

PinFunPapua.com, Wondama – Program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) terus menjadi inisiatif TNI dalam membantu percepatan pembangunan daerah, khususnya di Wilayah Kabupaten Teluk Wondama.

TMMD Ke-120 TA 2024 secara resmi dibuka oleh Asisten 1 Kabupaten Teluk Wondama, Richardus Kilmas, S.H., pada Rabu (08/05/2024). Acara pembukaan ini ditandai dengan penyerahan alat kerja secara simbolis oleh Asisten 1 Kabupaten Teluk Wondama, yang berlangsung di lapangan SD INPRES, Kampung Yabore, Distrik Naikere.

Hadir dalam upacara pembukaan TMMD Ke-120 sejumlah tokoh dan pejabat, termasuk Komandan Kodim 1811/Teluk Wondama, Letkol Inf Budi Setiadi, S.I.P., Kapolres, Kepala Dinas PUPR, Kepala BAPEDA, Kepala Dinas Kesehatan, Direktur RSUD, Ketua Dewan Adat, Danramil, Kepala Distrik Naikere, serta perwakilan masyarakat setempat.

Pasi Teritorial Kodim 1811/TW, Kapten Arh Arlani, S.S.T.Han., S.T, MPA, menyampaikan rencana kegiatan TMMD Ke-120 TA. 2024. “Kegiatan akan terbagi menjadi dua kategori, fisik dan non fisik,” ungkapnya. Kegiatan fisik meliputi pembangunan rumah, pengecoran jalan, renovasi aula kantor kampung, renovasi jembatan gereja, dan pembuatan sumur bor. Sedangkan kegiatan non fisik mencakup bakti sosial, penyuluhan kesehatan, pertanian, wawasan kebangsaan, dan Kamtibmas.

Asisten 1 Teluk Wondama menyambut baik dan mengapresiasi program TMMD Ke-120 TA 2024. Ia menyatakan bahwa program TMMD mampu memperkuat semangat gotong royong masyarakat dan meningkatkan kepercayaan diri mereka. Asisten 1 juga mengapresiasi Dandim 1811/TW, beserta seluruh pihak terkait, yang akan melaksanakan TMMD Ke-120 di Kampung Yabore selama satu bulan ke depan. Ia berharap, kegiatan fisik dan non fisik TMMD membawa manfaat besar bagi masyarakat Kampung Yabore.

“Kepada masyarakat Kampung Yabore, Distrik Naikere, saya ucapkan selamat, semoga kegiatan ini dapat berjalan lancar, aman, dan bermanfaat bagi seluruh masyarakat. Harapan saya agar hasil TMMD ini dijaga dengan baik,” tutupnya. ( red/rls )

Print Friendly, PDF & Email
Please follow and like us:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *