
FAKFAK, PinFunPapua.com – Pemerintah Kabupaten Fakfak resmi melantik sejumlah pejabat baru dalam sebuah upacara yang digelar di Winder Tuare, Fakfak, Papua Barat, Selasa (26/8/2025). Pelantikan tersebut dipimpin langsung oleh Bupati Fakfak, Samaun Dahlan., yang dalam sambutannya menegaskan pentingnya profesionalisme, integritas, serta komitmen dalam melaksanakan tugas pemerintahan dan pelayanan publik.
Bupati Samaun menyampaikan ucapan selamat kepada para pejabat yang baru dilantik. Ia menegaskan bahwa pelantikan bukan sekadar formalitas, melainkan bagian dari proses rotasi, mutasi, dan promosi jabatan yang dilakukan secara terukur dengan mempertimbangkan kompetensi serta sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku.
“Pelantikan ini dimaknai sebagai upaya memperkuat organisasi pemerintahan agar pelaksanaan tugas-tugas pemerintahan, pembangunan, dan pelayanan masyarakat dapat berjalan lebih optimal,” ujarnya.
Lebih lanjut, ia menekankan bahwa pejabat yang baru dilantik harus memiliki wawasan luas serta kemampuan mendukung pimpinan dalam merumuskan dan melaksanakan kebijakan strategis. Hal ini sejalan dengan visi dan misi Kabupaten Fakfak, yaitu mewujudkan daerah yang sejahtera, mandiri, dan berdaya saing dalam keberagaman.
Secara khusus, Bupati Samaun juga menyoroti pentingnya proses promosi jabatan yang sesuai dengan ketentuan Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara (ASN), Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2017 tentang Manajemen PNS, serta Peraturan Menteri PAN-RB Nomor 13 Tahun 2014 mengenai tata cara pengisian jabatan pimpinan tinggi secara terbuka. Menurutnya, sistem seleksi yang transparan dan kompetitif adalah fondasi untuk menghasilkan pejabat yang profesional dan berintegritas.
“Kami minta semua pejabat untuk bekerja keras, menjaga keselarasan, dan memahami batas kewenangan masing-masing. Gunakan fasilitas sesuai pangkat dan jabatan. Administrasi pertanggungjawaban kegiatan, baik fisik maupun keuangan, harus disusun sesuai aturan, terutama di era dengan pola pemeriksaan yang makin ketat seperti sekarang,” tegasnya.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Samaun juga menekankan pentingnya membangun tim kerja yang solid, komunikatif, serta bertanggung jawab. Ia berharap setiap pejabat mampu mengedepankan pelayanan publik yang cepat, tepat, dan akuntabel sehingga keberadaan pemerintah daerah benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
Mengakhiri sambutannya, Bupati Fakfak kembali memberikan apresiasi kepada para pejabat yang baru dilantik. Ia menegaskan bahwa jabatan adalah amanah yang harus dijalankan dengan penuh dedikasi demi kemajuan Kabupaten Fakfak. (Risman)