PinFunPapua.com, Manokwari – Ketua Majelis Rakyat Papua Barat (MRPB) Maxsi Nelson Ahoren memimpin rapat pleno luar biasa dalam rangka penghormatan terakhir dan pelepasan Jenazah Almarhum Kleopas Kelly Duriwi.
Pantauan wartawan klikpapua.com yang mana dalam rapat pleno luar biasa tersebut dihadiri anggota MRPB, serta hadir juga Penjabat Gubernur Provinsi Papuaa Barat Drs Paulus Waterpauw, Ketua DPR-PB Orgenes Wonggor bersama seluruh Forkopimda Papua Barat dan pimpinan OPD dilingkup Pemprov Papua Barat.
“ Jenaza Almarhum Kleopas Kelly Duwiri disemayamkan di ruang rapat kantor MRPB selanjutnya dilaksanakan upacara pelepasan dari keluarga kepada Pemerintah yang diterima langsung oleh Penjabat Gubernur Provinsi Papua Barat Drs Paulus Waterpauw, “ Rabu (9/11/2022)
Ketua MRPB Maxsi Nelson Ahoren dalam rapat pleno luar biasa mengatakan berdasarkan catatat kehadiran anggota Majelis Rakyat Papua Barat yang dibacakan plt Seklis MRPB, maka dari jumlah anggota memenuhi peraturan tata tertib MRPB untuk forum pleno luar biasa memenuhi forum, maka pleno ini dibuka,” ucap Maxsi.
Sementara Penjabat Gubernur Provinsi Papua Barat Drs Paulus Waterpauw dalam sambutannya mengajak semua untuk menaikkan puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa yang telah menggumpulkan kita ditempat ini suasana duka untuk mengantar almarhum.
Almahrum menghembuskan nafas terakhir senin (7/11/2022) di rumah Sakit Provinsi Papua Barat karena sakit untuk itu atas nama pribadi, keluarga dan Pemerintah Provinsi Papua Barat saya menyampaikan turun belasungkawa atas dipanggilnya almarhum Kleopas Kelly Duwiri,” ungkap Pj Gubernur.
Gubernur menyampaikan semasa hidupnya, beliau menunjukkan kesetiaan perhatian dan jasanya kepada Pemerintah Provinsi Papua Barat, juga kepada masyarakat dan keluarga. Pada hari ini kita kumpul disini menyaksikan kuasa Tuhan sebagai manusia melalui peristiwa kematian, dan kita imani sesungguhnya kehidupan bermula dan berakhir dari kehendak Tuhan. Karena Tuhan yang memberi dan Tuhan juga yang mengambil.
“ Meski terasa sangat berat kepada keluarga yang ditinggalkan, namun saya berharap keluarga bisa tabah, sabar dan iklas menerima cobaan ini dengan dipanggilnya almarhum kesang pencipta, ini menunjukkan bahwa Tuhan sangat mengasihinya,” tandasnya.
Sebagai orang percaya kita mengimani bahwa almarhum telah kembali dengan tenang disisi sang pencipta, kematian merupakan suatu kepastian yang akan dialami oleh setiap manusia yang hidup didunia, tidak seorangpun mengetahui kapan, dan dimana sesorang itu meniggal dunia itu semua adalah rahasia Tuhan.
“ Pj Gubernur menghimbau kepada kita semua agar bisa memaafkan segala kesalahan, tindakan, perbuatan dan kekurangan yang dilakukan oleh almarhum semasa hidupnya, baik di lingkungan kerja, sesama tetangga, teman kerja dan juga masyarakat,” imbuhnya.
“ Pj Gubernur sempat terhenti dan menangis sebelum mengakhiri sambutannya selamat jalan bapak Kleopas semoga Tuhan menganugerahkan tempat yang terbaik disisinya,” tutupnya
Riwayat Perjalanan Kleopas Kelly Duwiri
Nama lengkap : Kleopas Kelly Duwiri
Tempat tanggal lahir : Manokwari, 22 Juni 2022
Almarhum adalah anak ke 2 dari 8 (Delapan) bersaudara dari pasangan suami istri Pilemon Duwiri (almarhum) dan Agustina Warami (almarhuma)
RIWAYAT PENDIDIKAN
SD YPK Kwawi Manokwari Tamat 1975
SMP YPPK Katholik Manokwari Tamat 1978
SMA NEGERI 415 Manokwari Tamat 1981
Perguruan Tinggi STT Erikson Treet Manokwari Tamat 1994
Magister (S2) Pasca Sarjana Universitas Cendrawasih Jayapura Tamat 2007
RIWAYAT PEKERJAAN :
- Menjadi Hamba Tuhan melayani sebagai Gembala Sidang di Jemaat Maranatha Merauke pada tahun 1998 – 2002
- Sebagai Pendiri sekaligus Rektor Sekolah Tinggi Agama Kristen (STAK) Merauke Pada tahun 2000 – 2003
- Sebagai Ketua YPPGI Merauke Pada tahun 2002 -2003
- Menjadi Anggota DPRD Kabupaten Waropen 1 Periode Pada tahun ( 2004 – 2009)
- Sebagai Ketua TIM Pengendali Pemenangan Gubernur Papua Barat Bram Ataruri Katjon (2011)
- Sebagai Staf Ahli DPD RI (2010 – 2011)
- Sebagai Dosen Tidak Tetap STIE MAHESA Manokwari (2010)
- Sebagai Anggota MRPB Papua Barat ( 2017 – 2022)
RIWAYAT KELUARGA
Almarhum menikah dengan pasangan Ibu.Marthina Sampe pada tanggal 17 Oktober 1987 di Palopo Sulawesi Selatan. Dari hasil pernikahan dianugerahi 3 orang anak yakni :
- Andreas Erol Duwiri
- Ruth Grace Iriani Duwiri
- Filiana Erlik Duwiri
RIWAYAT SAKIT
Almarhum mulai jatuh sakit sejak akhir November 2021 dan menjalani pengobatan di RSUD Jantung Harapan Kita di Jakarta selama 2 minggu kemudian dilanjutkan berobat jalan di Jakarta selama 1 bulan. Pada akhir desember Almarhum kembali ke Manokwari. Pada hari kamis 3 November 2022 Almarhum jatuh sakit dan diantar ke dokter Sokal kemudian dilanjutkan ke Klinik DMC Manokwari untuk mendapat perawatan,selanjutnya di pindahkan ke RSUD Provinsi Papua Barat pada hari senin 5 november 2022 dan Menghembuskan nafas terakhir pada 7 november 2022 jam 12.00 WIT dengan usia 60 tahun. Almarhum meninggalkan seorang Istri dan 3 orang anak. (PFP-05)